Kamis, 23 April 2015

10 PRINSIP - PRINSIP BERFIKIR POSITIF TENTANG ORANG LAIN

Suhefriandi


Ini adalah prinsip dasar mencapai sukses. Tanamkan dalam benak dan ingatlah, bahwa sukses anda salah satunya tergantung dari orang lain. Satu satunya penghalang antara anda dan ingin menjadi apa anda, adalah dukungan dari orang lain. Inilah sepuluh prinsip prinsip

1. Belajarlah untuk menginggat nama. Kesalahan menyebutkan nama bisa menunjukan bahwa anda tidak sungguh sungguh tertarik

2. Menjadi orang yang rilexs, sehingga anda tidak terlihat tegang. Jadilah orang yang dapat menyesuaikan diri dengan mudah dimana pun berada.

3. Bersikap rileks dan tenang sehingga anda tidak mudah terganggu oleh sesuatu.

4. Tidak egoistis. Lindungi diri dari kesan bahwa Anda tahu segalanya.

5. Memupuk sifat sifat yang menarik sehingga orang lain akan mendapatkan sesuatu yang berharga dari hubungan nya dengan anda.

6. Belajar untuk menghilangkan unsur unsur buruk dari kepribadian anda, termasuk yang mungkin tidak anda sadari.

7. Berusaha dengan jujur untuk melupakan setiap kesalahpahaman di masa lalu atau sekarang. Hilangkan sumber kesedihan anda.

8. Berlatihlah menyukai orang lain sampai anda dapat melakukan nya dengan baik.

9. Tidak meninggalkan peluang untuk mengucapkan selamat atas prestasi seseorang, atau mengekpresikan simpati atas kesedihan atau kekecewaan.

10. Memberi kekuatan spritual  kepada orang lain, sehingga mereka akan memberikan kasih sayang yang jujur kepada anda.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar